Home » » Survey membuktikan dalam setahun kurang lebih 1 Jt blackberry terjual di RI

Survey membuktikan dalam setahun kurang lebih 1 Jt blackberry terjual di RI


Smartphone BlackBerry

Survey membuktikan dalam setahun kurang lebih 1 Jt blackberry terjual di RI ? berikut cuplikan beritanya
VivaNews-Kendati dipandang buruk karena lebih memilih membangun pabrik BlackBerry di Malaysia, Indonesia tetap menjadi pasar besar bagi produsen BlackBerry, Research In Motion (RIM). Pihak Kominfo menerangkan setiap tahun ada satu juta perangkat BlackBerry yang dibeli pasar Indonesia.
Pembangunan ekosistem bagi para pengembang aplikasi lokal Indonesia dinilai Kominfo dapat mengubah persepsi buruk mengenai RIM. Perusahaan asal Kanada sempat dipandang buruk karena lebih memilih menanamkan investasinya di Malaysia dibanding Indonesia.

"Ini malah mendukung, dan lebih dari sekedar manufakturing," kata Djoko Agung, Sekditjen Aplikasi Telematika dan Plt. Direktur Pemberdayaan Industri Telematika Kominfo dalam acara "BlackBerry 10 Jam World Tour" di Hotel JW Marriot, Jakarta, Selasa 10 Juli 2012.

Kontribusi produsen ponsel pintar asal Kanada ini mencapai 67 persen. Pemerintah berharap di tengah penetrasi ponsel pintar yang makin marak akan semakin tinggi. 
Penggunaan internet sudah mencapai golongan tua. Ini mendorong munculnya aplikasi ponsel. Sayangnya, banyak aplikasi pada ponsel pintar masih didominasi pengembang asing.

Kendati banyak ponsel pintar menyerang pasar, penetrasi smartphone  BlackBerry kian tinggi. Indikatornya terlihat dari jumlah pengguna BlackBerry di Indonesia yang mencapai 6 juta. Ini mencapai 8 persen dari total 77 juta pengguna perangkat besutan RIM ini di dunia. Pemerintah berharap RIM memberikan kontribusinya kepada Indonesia.

"Tiap tahun satu juta BlackBerry terjual. Untuk itu, perlu bagi RIM untuk prioritaskan konten para pengembang lokal Indonesia sehingga mampu membantu pengembangan kapasitas mereka sampai menuju pasar," katanya.

Pemerintah berharap, RIM untuk lebih aktif membangun para pengembang lokal. RIM dapat mendukung dengan memberikan pengetahuan teknologi, bisnis, dan pasar aplikasi.

"Juga membantu pemerataan dan fokus pada pengembangan konten ke kota-kota lain," lanjutnya.
Dengan cara ini, nantinya konten para pengembang aplikasi lokal bisa bertumbuh.
"Sekarang 400 pengembang. Besok bisa tiga kali lipat," ujarnya.

kutipan Anggreks :waw berarti blackberry adalah handphone smartphone 1 yang laku terjual . 

0 comments: