Home » » Jakarta Surganya Polusi

Jakarta Surganya Polusi

Bagi kita yang tinggal selama ini di Ibukota Jakarta,pasti sudah tidak asing lagi dengan namanya polusi udah yang semakin lama semakin menyesakan paru-paru.Apa lagi,jika ditambah dengan polusi dari kendaraan mobil & motor yang tidak mau kalah dalam persaingan merajai pencemaran polusi di Ibukota Jakarta.


Seakan semakin pesatnya jumlah penduduk di Jakarta & kota penyangga sekitarnya,maka masalah polusi akan semakin parah merancuni pernapasan setiap penghuninya.Ini adalah suatu masalah yang penting sekali bagi kelangsungan hidup tumbuhan,hewan & terutama manusia.Tapi banyak dari kita yang seakan mengabaikan masalah polusi tersebut,karena belum terkena imbas langsung dari dampak polusi.

Jika adanya pembatasan jumlah populasi kendaraan & pabrik memenuhi standar ramah lingkungan,maka polusi di Ibukota Jakarta akan bisa di kurangi sedikit demi sedikit.Ini bagaikan sebuah mimpi bodoh,yang tidak akan terwujud sampai kapan pun.Karena ini duit yang berbicara,bukan ungkapan dari hati nurani yang tercekik dampak polusi yang semakin membungbung tinggi di udara.

Marilah dimulaii dari kita masing-masing yang bertindak,untuk mengurangi polusi yang semakin tebal di Ibukota Jakarta.Dengan tindakan yang sederhana,tapi dampak begitu berharga untuk kelangsungan hidup di Bumi.

0 comments: