Home » » Ciri-ciri Orang Yang Licik

Ciri-ciri Orang Yang Licik

Ciri-ciri Orang Yang Licik - Sebagai makhluk hidup kita tentunya memiliki akal dan fikiran untuk mejalani semua halangan dan cobaan hidup, tapi sebagian orang mempergunakannya dengan salah, mereka mempergunakan akal dan fikiran mereka hanya untuk diri mereka sendiri dan juga merugikan orang lain.

Hal diatas bisa disebut dengan watak orang licik, orang licik itu sangat merugikan terlebih jika dia adalah seorang anggota keluarga dari anda yang masih sekandung dengan anda. 

Orang licik itu kalau anda tanggapi mereka semakin menjadi tingkah lakunya, namun bila anda diamkan mereka akan mencoba melakukan sesuatu agar anda emosi dan keluar dari tujuan hidup anda, akhirnya tujuan hidup anda akan musnah dikarnakan harus melawan dengan emosi orang licik seperti itu.

Anda wajib tahu beberapa ciri-ciri orang licik, untuk lebih jelasnya mari simak kata-kata dibawah ini :

1. Iri hati 

Type orang licik yang pertama adalah Iri hati, mereka tidak senang dengan kesuksesan anda dan merasa tersaingi, tidak khayal mereka akan menghalalkan segala cara agar anda jatuh dan terjerumus dalam lubang kegagalan.

Solusi : Diamkan saja, orang lain yang akan menilai itu semua.

2. Bermain dibelakang

Type orang licik yang kedua adalah bermain dibelakang anda, mereka berusaha menyaingi anda dengan kedekatan yang akrab jika bertemu dengan anda, tetapi selepas anda tidak bersama dia, maka andalah yang menjadi sasaran otak liciknya.

Solusi : Jangan terlalu akrab dan jauhi mereka jika memang anda sudah mengetahui sifatnya.

3. Tukang fitnah 

Type orang licik yang ketiga ini adalah orang licik yang sangat berbahaya dari pada sifat licik diatas, mereka secara langsung atau tidak langsung bisa memfitnah anda didepan umum atau teman sendiri, mereka melakukan semua itu hanya bermodalkan nekat !

Solusi : Jika melihat atau mendengar anda difitnah segera ambil tindakan jika memang anda mempunyai bukti kuat bahwa anda tidak seperti apa yang dia fitnahkan, tindakan fitnah tidak bisa dihentikan dengan diam, anda harus bertindak !

4. Santet 

Type orang licik yang keempat ini adalah orang yang tidak mempunyai nyali sama sekali, mereka menyakiti anda dengan bantuan paranormal, namun anda harus hati-hati terkadang santet bisa membunuh anda sendiri.

Solusi : Bacalah surat al-fatihah 3x lalu usapkan kebagian yang merasa terkenan sihir santet, jika belum anda perbaikan anda wajib meminta pertolongan allah swt melalui perantara ulama, ustadz atau kyai yang memiliki ilmu spiritual tinggi.

0 comments: